"selamat membaca tulisan yang disuguhkan tuk semua pembelajar sejati yang mengunjungi blog sederhana ini, thank's for visiting my blog"

Jumat, 28 Juli 2006

SEKEPING HATI

Bayangnya tak pernah hadir dalam mimpiku
asal-usulnya tak pernah terukir dalam angan kehidupanku
wajahnya tak pernah terlukis dalam kanvas penglihatanku
geraknya tak hadir dalam renungku
namun hadirnya mampu memberi warna dalam hidupku

Kadang hati ini mencoba meraba,
sketsa wajahnya…
sigap geraknya, bayangnya…
namun sungguh, aku takut melukiskan semua itu dalam angan
ffhhh…! aku tak ingin mengacaukan hati ini…

Mencoba mengenalnya dari cara berfikirnya,
memahami mimpi-mimpinya…
tak kupungkiri bahwa sosok revolusioner itu ada padanya,
tapi menyimpulkan bahwa sosok revolusioner itu adalah lelaki yang Allah tetapkan untuk menemani mewujudkan mimpi-mimpiku,
menjadi qowwam dalam kehidupanku, menjadi ayah dari anak-anakku kelak…?!
Entahlah…aku pun tak tau jawaban dari semua pertanyaan yang berkecamuk dalam batinku

Kutitipkan jawab pada Sang Pemilik Masa,
biarlah kelak waktu hamparkan jawabnya…
Apakah sosok revusioner itu adalah mentari yang selalu setia menemani hariku,
menghangatkan hari demi hari yang kulalui dengan sinar lembutnya,
meski kadang ada kalanya sang mentari beristirahat dalam selimut malam
dan mentari pasti akan kembali bersinar cerah esok pagi…
Ataukah sosok revolusioner itu pelangi jingga yang indah menyapa di suatu senja,
bagian dari sedikit waktu yang Allah titikan melalui usia….

Jika memang dia adalah matahariku, niscaya dia akan “datang” dengan cara yang bersih,
suatu hari nanti; entah esok atau lusa…aku pun tak tau……
Tapi jika dia hanya pelangi jingga yang datang sejenak,
memberi warna indah dalam perjalanan kehidupanku…
Aku tetap bersyukur pada-Nya bahwa sosok revolusioner itu --dengan segala kelemahan dan potensi yang ia miliki-- pernah menjadi bagian dari proses pembelajaranku
untuk menjadi kebanggaan Allah dan Rasul-Nya di yaumil akhir kelak

Apapun endingnya, aku tak pernah merasa menyesal telah mengenalnya
karena banyak hal yang kupelajari darinya
dan semoga hadirku pun memberi kontribusi kebaikan untuknya…
Tidak ada peristiwa yang tersia --karena tak ada sesuatu yang Allah ciptakan dengan sia2--
selalu ada ibrah yang dapat diambil,
bagi mereka yang mau merenung dan mengambil pelajaran
berharap aku adalah pembelajar sejati
……dan biarlah waktu bentangkan jawabnya……

@resahku, 280706

Tidak ada komentar:

Posting Komentar